Viral Video Keramas Ala Protokol Covid-19, Begini Caranya

Viral Video Keramas Ala Protokol Covid-19, Begini Caranya

VIDEO keramas ala protokol covid 19 viral di media sosial khususnya TikTok @dr Helmiyadi SpOT. Rupanya, cara untuk membilas rambut berbeda dengan biasanya.

Perbedaan cara ini, untuk mencegah virus covid 19 yang menempel di kulit kepala ataupun rambut jatuh ke muka dan masuk ke dalam tubuh.

Namun, banyak yang awalnya tak percara dengan unggahan video ini. Warganet mengira hanya bercanda. Meski akhirnya menyadari bahwa itu adalah caranya yang benar. Apalagi disampaikan oleh seorang dokter spesialis.

Dalam video tersebut, dr Helmiyadi memaparkan bahwa untuk keramas tidak langsung mengguyur kepala dengan air. Sebab, cara ini malah bisa membuat kotoran atau virus yang ada di kepala ataupun rambut jatuh ke muka, mata, hidung ataupun mulut.

Cara yang dianjurkan adalah sebagai berikut:

  1. Basahi tangan dengan air
  2. Teteskan shampo ke tahan
  3. Usapkan shampo ke rambut sampai merata
  4. Biarkan sekitar 20 detik, lalu bilas

Dengan cara ini, kuman ataupun kotoran yang ada di rambut dan kulit kepala akan mati karena deterjen pada shampo.

Dan dapat meminimalisasi infeksi covid-19 saat keramas, terutama setelah bepergian dari luar. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: